10+ Web Proxy Gratis dan Aman Tahun 2026 (Terupdate)

3 min read

web proxy gratis dan aman

*Diperbarui pada tanggal 19 Desember 2025

Ingin layanan web proxy gratis yang aman dan canggih?

Kini, sudah banyak tersedia layanan web proxy gratis yang dapat kamu gunakan sesuai dengan kebutuhanmu. Proxy sendiri merupakan server yang merupakan perantara antar pengguna dengan internet. 

Proxy membantu untuk melindungi jaringan pribadi dengan menyembunyikan alamat IP asli pengguna. Proxy juga berfungsi sebagai filter untuk mencegah ancaman malware dan konten web berbahaya. 

Berbagai fitur canggih pun terus dikembangkan untuk menarik pengguna menggunakan layanan proxy ini. Jika kamu masih bingung web proxy mana yang sesuai dengan kebutuhanmu, simak artikel ini sampai tuntas sampai kamu dapat web proxy yang paling pantas!

Web Proxy Gratis yang Aman dan Canggih

Berikut adalah daftar web proxy gratis yang dapat menjadi pilihanmu untuk menggunakan layanan proxy sesuai yang kamu inginkan:

1. CroxyProxy

CroxyProxy masih menjadi salah satu web proxy gratis paling canggih di tahun 2025, dilengkapi dengan enkripsi HTTPS dan dapat digunakan di semua perangkat tanpa instalasi tambahan.

Proxy ini mendukung akses ke situs populer seperti Facebook, Gmail, YouTube tanpa batasan, sehingga tampilan situs tetap rapi dan fungsional.

Cara menggunakannya pun sangat mudah: cukup copy-paste tautan situs yang ingin dikunjungi, atau langsung mencari berdasarkan kata kunci seperti di mesin pencari.

Keunggulan lainnya, CroxyProxy sudah terintegrasi dengan YouTube, sehingga kamu bisa menonton video tanpa perlu menginstal perangkat lunak tambahan atau khawatir tampilan situs berubah.

2. Proxyium

Proxyium merupakan layanan web proxy gratis yang memungkinkan pengguna menjelajahi internet secara anonim tanpa perlu menginstall perangkat lunak tambahan.

Proxyium hadir sebagai solusi bagi kamu yang menginginkan tampilan sederhana, rapi, dan minim iklan sehingga nyaman digunakan.

Web ini sangat populer karena kecepatannya yang stabil dan pilihan server yang mencakup wilayah Asia, Amerika, serta Eropa.

Layanan ini sangat fleksibel karena dapat digunakan di semua sistem operasi dan browser modern tanpa perlu konfigurasi teknis yang rumit.

3. Hide.me

Dikenal sebagai web proxy gratis dengan keamanan yang unggul, Hide.me memiliki berbagai jenis enkripsi yang membuat data kamu sulit untuk dilacak bahkan di jaringan publik.

Penggunanya yang telah lebih dari 20 juta tentu bukan tanpa sebab. Salah satu keunggulan yang menjadi alasan ialah fitur yang dapat memastikan tautan URL yang kamu akses menjadi kedaluwarsa setelah sesi berakhir.

Dalam menggunakan Hide.me pun tidak perlu registrasi terlebih dahulu, sehingga tak heran mengapa Hide.me menjadi pilihan banyak orang.

4. BlockAway

BlockAway adalah web proxy modern yang mampu melewati sensor internet paling ketat. Layanan ini pintar dalam menyembunyikan identitas pengguna dan memastikan konten situs tetap berjalan lancar tanpa gangguan.

Selain itu, BlockAway mendukung berbagai situs populer dan platform streaming. Kamu bisa bebas mengakses media sosial, menonton video favorit, atau membuka konten lainnya tanpa mengalami situs gagal dimuat seperti saat menggunakan proxy biasa.

5. IPRoyal

IPRoyal dikenal dengan kombinasi layanan gratis dan berbayarnya yang powerful. IPRoyal menyediakan IP residensial yang meningkat dari 1 juta menjadi 32 juta yang tentunya dari sumber yang legal.

Dengan sistem routing IP yang canggih, pengguna dengan kebutuhan privasi tinggi akan merasa lebih aman karena web proxy ini menyembunyikan identitas pengguna dengan baik.

Promo

Selain itu, karena menggunakan alamat yang “alami”, IPRoyal lebih tahan terhadap pemblokiran situs-situs yang sensitif.

Versi berbayar dari web proxy ini termasuk yang paling terjangkau dari yang lain, sehingga cocok untuk yang on-budget tapi tetap menginginkan layanan web proxy yang canggih. 

6. ProxySite

ProxySite merupakan layanan yang sangat andal untuk keperluan akses cepat ke berbagai belahan dunia.

Dengan banyak pilihan server dari Amerika Serikat hingga Eropa, kamu bisa dengan mudah berganti identitas lokasi jika salah satu server sedang mengalami gangguan. Kecepatan aksesnya yang konsisten menjadikannya salah satu favorit di kalangan pengguna internet.

Selain itu, web ini mudah digunakan tanpa konfigurasi rumit, sehingga kamu bisa langsung browsing, streaming, atau membuka konten favorit dengan nyaman dan lancar di semua perangkat.

7. VPNBook

VPNBook menyediakan web proxy gratis yang sangat efektif untuk melewati filter sensor pemerintah maupun penyedia layanan internet.

Dengan dukungan enkripsi SSL 256-bit, traffic kamu akan terbungkus aman sehingga sulit dipantau oleh pihak ketiga. Meskipun tampilannya cukup sederhana, kekuatannya dalam menembus blokir tidak perlu diragukan lagi.

8. KProxy 

KProxy merupakan layanan web proxy gratis yang mudah digunakan tanpa perlu instalansi. Pengguna dapat langsung menuliskan URL yang ingin dikunjungi pada kolom pencarian pada situs web proxy ini.

Selain mencari melalui website, KProxy juga dapat dipasang sebagai ekstensi di browser seperti Firefox, Chrome, Opera, dan sebagainya.

9. Whoer.net

Whoer.net berfungsi sebagai web proxy sekaligus alat pengecek anonimitas digital. Saat menggunakan proxy-nya, kamu akan mendapatkan laporan mendetail tentang seberapa baik alamat IP asli kamu tersembunyi.

Layanan ini juga memastikan tidak ada kebocoran data (DNS leak). Selain itu, proxy ini memberikan info tambahan tentang kecepatan koneksi serta keamanan jaringan, sehingga browsing menjadi lebih aman dan nyaman.

10. 4EverProxy

4EverProxy menawarkan fitur kustomisasi yang jarang ditemukan pada layanan gratis lainnya, yaitu kemampuan memilih server dan IP gateway secara terpisah.

Dengan sistem ini, kamu bisa memiliki kontrol lebih terhadap rute koneksimu di internet. Layanan ini juga secara otomatis menghapus riwayat sesi browsing kamu setiap hari untuk menjamin privasi tetap terjaga.

11. HideMyAss (HMA)

Selanjutnya ada web proxy dengan layanan keamanan hingga tiga lapis yaitu enkripsi URL, penghapusan skrip, dan penonaktifan cookies.

Kamu dapat memilih menggunakan server acak ataupun memilih sendiri server yang ingin kamu gunakan. Web proxy ini memiliki lebih dari 1.000 server dari 6 negara yaitu Belanda, Ceko, Britania Raya, Jerman, serta 2 server dari Amerika Serikat.

12. Weboproxy

Weboproxy adalah pendatang baru yang sangat responsif dan ringan, terutama saat diakses melalui perangkat mobile.

Layanan ini mendukung penuh protokol HTTPS dan memiliki waktu muat (load time) yang sangat cepat dibandingkan beberapa pemain lama. Cocok bagi kamu yang sering browsing menggunakan smartphone saat sedang berada di jaringan Wi-Fi publik.

Tingkatkan Privasi & Performa dengan Cloud VPS

Kalau kamu merasa web proxy gratis masih kurang memuaskan karena sering lambat atau butuh keamanan yang lebih terjamin, ini saatnya untuk beralih ke layanan yang lebih profesional!

Kenapa tidak mencoba membangun private proxy atau VPN sendiri? Dengan Cloud VPS dari Qwords, kamu punya kendali penuh untuk menciptakan jalur internet yang jauh lebih aman, pribadi, dan pastinya sangat kencang.

Go private now! Yuk, cek pilihan paket Cloud VPS Qwords dan dapatkan performa server terbaik dengan harga yang sangat affordable!

Promo
Azizah Putri Chandra Kusuma
Azizah Putri Chandra Kusuma Words are her tools, and literature is her lens.Azizah is passionate about turning ideas into engaging, reader-friendly written art content. She is an English Literature student by day and a content writer by passion, building a career where storytelling, structure, and strategy meet.
Azizah Putri Chandra Kusuma Words are her tools, and literature is her lens.Azizah is passionate about turning ideas into engaging, reader-friendly written art content. She is an English Literature student by day and a content writer by passion, building a career where storytelling, structure, and strategy meet.
Pernah frustrasi karena situs yang ingin kamu kunjungi malah terpampang blokir Internet Positif? Mungkin kamu akan langsung cari solusi instan seperti “cara buka internet...
Qonita Dian Lestari Qonita Dian Lestari
3 min read
Highlights Strategi teknis memblokir spam mulai dari pengaturan Discussion di dashboard WordPress hingga penggunaan plugin standar industri seperti Akismet. Implementasi fitur keamanan mutakhir seperti...
Zulfa Naurah Nadzifah Zulfa Naurah Nadzifah
3 min read
Highlights Memahami peran HTML sebagai “tulang punggung” web melalui struktur deklaratif yang tepat. Pentingnya hierarki konten (Heading h1-h6) dalam memperkuat struktur informasi sekaligus optimasi...
Shakila Zahra Previa Shakila Zahra Previa
4 min read
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

//