Dalam dunia SEO (Search Engine Optimization) ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk melakukan optimasi website. Salah satu di antaranya, yakni dengan memanfaatkan backlink dari website lain. Maka dari itu, tidak heran jika saat ini banyak tools cek backlink website yang tersedia di pasaran.
Bagi sahabat Qwords yang belum tahu, backlink ibarat referensi dari situs lain yang mengarah ke website kita. Sehingga Google akan memprioritaskan web kita ketika ada pengguna lain yang mencari informasi serupa.
Baca Juga: Apa Itu Backlink? Ini Penjelasannya
Di era SEO modern, fungsi backlink sendiri sebenarnya semakin bergeser. Dari yang awalnya sebagai penguat metrik di mata Google, kini menjadi salah satu lead generator untuk melakukan soft selling sekaligus personal branding kepada calon konsumen.
Berikut merupakan pembahasan selengkapnya terkait cara cek backlink website kompetitor dan manfaat yang bisa kita dapatkan.
Manfaat Cek Backlink Kompetitor

1.Untuk Melakukan Strategi ATM
ATM atau Amati, Tiru, Modifikasi menjadi strategi paling lumrah dalam persaingan bisnis online dan offline. Menariknya, strategi ini juga bisa digunakan untuk optimasi website di mesin pencari, terutama setelah kita mengetahui tipe-tipe backlink milik website orang lain.
2.Mengantisipasi Penurunan Keyword
Perlu diketahui, posisi keyword di mesin pencari sifatnya tidaklah abadi. Sebagus apapun metrik website dan strategi SEO yang sudah dilakukan, suatu saat pasti akan tergusur dari mesin pencari jika ada kompetitor yang melakukan cara optimasi lebih baik.
Nah, cek backlink website kompetitor bisa menjadi salah satu alarm atau penanda apakah kompetitor sedang aktif melakukan optimasi atau masih nyaman di posisi saat ini.
3.Melakukan Outranking Website Lain
Manfaat ini berbanding terbalik dari poin sebelumnya. Jadi, selain untuk mengantisipasi ancaman dari website orang lain, kita juga bisa menyusun strategi untuk menggeser posisi website lain di halaman pertama mesin pencari.
Caranya, yakni dengan melakukan analisa kekuatan backlink, konten, hingga struktur website yang digunakan. Misalnya, setelah melakukan cek backlink, website kompetitor berhasil menempati posisi pertama dengan dukungan 10 backlink. Maka, sebaiknya kita memiliki suntikan backlink lebih banyak atau minimal sama jika ingin merebut posisi tersebut. Ini adalah contoh gambaran paling sederhana dari strategi optimasi website di mesin pencari.
Baca Juga: Cara Cek Backlink di Google Search Console (Gratis)
Tools Cek Backlink Website

1.Ahrefs
Ahrefs adalah salah satu tools cek backlink website yang paling banyak digunakan. Dari sisi pengguna, tools ini memang memberikan banyak fitur powerful yang bisa digunakan untuk menganalisa kompetitor. Sayangnya, biaya berlangganan Ahrefs cukup mahal untuk sebagian orang.
Cara cek backlink website kompetitor di Ahrefs sangat mudah, yakni Anda tinggal mengetiikan URL website yang ingin di analisis ke dalam menu Site Explorer. Setelah itu, akan ada rincian informasi jumlah backlink, jumlah reffering domain, dan berbagai metrik lain.

2.Moz
Moz sangat cocok bagi Anda yang ingin tahu seberapa banyak backlink website kompetitor yang sudah ditanam. Melalui situs ini Anda juga bisa mengecek kualitas backlink berdasarkan metrik Domain Authority (DA) dan Page Authority (PA), sebuah patokan yang populer digunakan setelah Google menghapus PR (Page Rank) beberapa tahun silam.
Cara kerja fitur backlink checker di Moz relatif sama dengan Ahrefs.
3.SEMrush
SEMrush adalah tools cek backlink dengan fitur yang cukup lengkap guna mendukung berbagai kebutuhan. Selain berfungsi untuk melakukan analisa backlink website kompetitor, tools ini juga bisa digunakan untuk melakukan riset keyword, lengkap dengan saran jumlah kata dan jumlah backlink yang harus diberikan untuk berada di posisi teratas.
Cara kerja fitur backlink checker ini hampir sama dengan Ahrefs dan Moz, yakni tinggal memasukkan nama domain di menu Site Explorer.
4.Ubersuggest by NeilPatel
Siapa sih yang tidak kenal dengan tools yang satu ini? Ubersuggest by Neil Patel merupakan tools SEO sejuta umat karena terkenal powerfull serta bebas digunakan tanpa perlu membayar biaya langganan.
Cara kerja Ubersuggest relatif sama dengan tools berbayar lain, seperti Ahrefs maupun SEMrush. Tentunya dengan istilah dan matrik penilaian yang sudah dikonfigurasikan sendiri oleh tim Neil Patel.
Baca juga: 5 Mitos Seputar Backlink yang Perlu Diketahui
5.Majestic
Tidak diragukan lagi, Majestic adalah tools backlink checker dengan reputasi tingkat tinggi. Dengan metrik bernama Trust Flow (TF) dan Citation Flow (CF), Majestic mampu memberikan analisis kualitas website berdasarkan strategi link building yang sebelumnya sudah dilakukan.
6.Pi Datametrics
Pi Datametrics adalah tools yang bisa menjawab kebutuhan perusahaan dalam mengukur strategi SEO yang sudah dijalankan. Melalui tools SEO ini, Anda bisa mendapatkan ringkasan performa traffic, posisi peringkat halaman website di mesin pencari, hingga efektifitas campaign.
7.SEO Spyglass
SEO Spyglass dikenal sebagai tools SEO yang mampu memberikan data backlink website lain dengan cukup baik. Jadi, sangat cocok bagi Anda yang saat ini sedang menyusun strategi untuk melakukan outranking website orang lain.
Optimasi Kecepatan Website dengan LiteSpeed API
Itulah pembahasan terkait tools cek backlink website orang lain lengkap dengan manfaat yang bisa didapatkan. Secara umum, setiap tools backlink checker di atas memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Alhasil, Anda tinggal menyesuaikan dengan situasi dan kondisi yang sedang dialami.
Terlepas dari strategi link building, algoritma Google saat ini juga memberikan prioritas tinggi bagi website yang user friendly. Nah, salah satu cara agar situs Anda lebih user friendly adalah dengan meningkatkan kecepatan loading.
Anda bisa menggunakan layanan cloud hosting terbaik dari Qwords yang sudah dibekali teknologi LiteSpeed API serta penyimpanan berbasis SSD, yang mampu memberikan kecepatan ekstra dan dapat meningkatkan kinerja aplikasi PHP. Dapatkan juga diskon spesial setiap bulan, jika Anda berlangganan newsletter Qwords melalui email.
Jadi, bagaimana menurut Anda? Apakah tertarik untuk mencobanya?
Sampai jumpa.
menurutku ahrefs tools yang bagus tapi sayangnya lumayan mahal trial saja bayar 7$ 🙁
Memang benar bagus kak,
sudah banyak yang merekomendasikan dan fitur2nya sangat lengkap.
Terima kasih
Terimakasih banyak mas akan saya coba terapkan
perlu dicoba gan.. semoga website saya bisa maju dan banyak visitornya..
Kalau mau upgrade hosting bisa pesan di Qwords saja kak,
Terima kasih
Misal saya disini comen terus saya tambah link website, artinya itu sudah termasuk backlink ya?
Backlink comment kak,
cuma menjadi signal aja tetapi statusnya nofollow.
Terima kasih
Terima kasih banyak atas informasinya, disini banyak sekali ilmu yang didapat, semoga temen-teman disini sukses selalu meningkatkan backlik website. jangan lupa berkujung di santri.web.id.
Yuk berpartisipasi untuk memajukan negeri ^_^
terima kasih, informasinya sangat membantu saya.
terus berkarya dan berbagi melalui konten-konten bermanfaat..
terima kasih atas infonya. sangat membantu.
terimakasih infonya,sangat bermanfaat
gan. punyda daftar website untuk backlink komen gak? atau agan buka saja backlink coment gak?
Untuk saat ini belum ada kak,
Terima kasih
Terima kasih artikelnya sangat membantu